Cara Beli Masa Aktif XL & Indosat Ooreedoo

Romeltea | Follow @romel_tea

Cara Beli Masa Aktif XL & Indosat Ooreedoo. Memperpanjang Masa Aktif XL & Indosat dengan Pulsa.

Cara Beli Masa Aktif XL & Indosat Ooreedoo
Koneksi internet tidak aktif. WhatsApp (WA) mati. SMS pun masuk. Begitu dibalas, pesan tidak terkirim.

Cek pulsa, masih banyaaaak banget, di atas Rp100.000.

Oh, eh, rupanya masa aktif sudah habis. Pulsa banyak, masa aktif kartu habis, ya gak bisa apa-apa, kecuali nerima SMS dan Tlp.

Sejak ada Wifi Indihome di rumah, dan banyak wifi/hotspot di berbagai tempat seperti rumah makan, saya jarang banget menggunakan pulsa untuk telepon, SMS,  ataupun internetan (beli kuota). Akibatnya, pulsa menumpuk, terakumulasi, banyak, bahkan pernah sampai Rp200 ribuan!

Masa aktif mah harus dipelihara atuh, biar gak gonta-ganti kartu atau nomor HP.

Maka, jika pulsa banyak, saya manfaatkan saja buat beli masa aktif. Untuk XL saya beli yang Rp110 ribu untuk masa aktif 360 hari alias 12 bulan sektar satu tahun!

Biar gak lupa jika mau beli masa aktif, semoga tidak ada perubahan, saya simpan Cara Beli Masa Aktif XL & Indosat Ooreedoo. Selain pake XL, saya juga pake Indosat Ooreedoo di HP Samsung saya.

Cara Memperpanjang Masa Aktif XL

Ini cara memperpanjang masa aktif XL (beli masa aktif XL)
  1. Ketik *123*8484# 
  2. Akan muncul pilihan perpanjangan masa aktif dengan biaya mulai dari Rp2.500 sampai Rp 110.000.
  3. Pilih.
  4. Lanjut untuk memperpanjang masa aktif.

Ingat ya, untuk membeli masa aktif XL, cek atau ketik *123*8484# lalu tekan Yes/Call pada Smartphone Anda.

Cara Memperpanjang Masa Aktif Indosat Ooreedoo

Berikut ini Cara Memperpanjang Masa Aktif Indosat Ooreedoo, yaitu dengan menggunakan format SMS berikut ini:
  • Ketik AKTIF3 (untuk membeli masa aktif selama 3 hari dengan harga Rp2.000)
  • Ketik AKTIF14 (untuk membeli masa aktif selama 14 hari dengan harga Rp5.000)
  • Ketik AKTIF30 (untuk memperpanjang masa aktif hingga 30 hari dengan harga Rp10.000)
  • Kirim ke 555

Contoh: AKTIF30 kirim ke 555

Itu dia Cara Beli Masa Aktif XL & Indosat Ooreedoo. Saya simpan untuk dokumentasi. Siapa tahu Anda juga butuh dan mencarinya. Wasalam. (blogromeltea.blogspot.com).*

Previous
« Prev Post
Author Image

Romeltea
Romeltea adalah onair dan online name Asep Syamsul M. Romli aka Kang Romel. Praktisi Media, Blogger, Trainer Komunikasi from Bandung, Indonesia. Follow me: facebook twitter instagram linkedin youtube

Recommended Posts

Related Posts

Show comments
Hide comments

No comments on Cara Beli Masa Aktif XL & Indosat Ooreedoo

Post a Comment

No Spam, Please!