Pelatihan Public Speaking

Romeltea | Follow @romel_tea

Berbicara tidak dapat dilakukan hanya dengan membuka mulut dan bersuara, asal bicara. Berbicara harus jelas dan dapat dimengerti.

Berbicara untuk pergaulan jelas berbeda dari berbicara untuk karir, profesi dan bisnis.

Berbicara formal tidak sama dengan berbicara informal, bukan bahasa sehari-hari, bukan bahasa pasaran, bukan bahasa pergaulan, melainkan bahasa karir, bahasa bisnis, bahasa profesi, bahasa resmi. Bahasa yang mencerminkan keseriusan. Bahasa yang mencerminkan pentingnya pencapaian tujuan.

Bahasa itu, adalah bahasa public speaking. Bahasa untuk berbicara kepada orang banyak. Bahasa yang tidak diperoleh sejak lahir. Bahasa yang selama ini hanya diperoleh secara sambil lalu. Bahasa yang dikuasai oleh sebagian besar dari kita, dengan cara-cara yang tidak pernah disengaja, tidak pernah terstruktur atau tidak tersistem.

Itulah sebab utama, mengapa banyak sekali orang mengalami rasa gugup dan takut saat harus berbicara di depan orang banyak. Saat harus melakukan public speaking. Rasa gugup dan takut, yang muncul karena tidak terbiasa dan tidak pernah secara sengaja memahami dan mempelajari fenomena public speaking.

Tujuan Pelatihan

  1. Peserta memahami dasar-dasar Public Speaking yang baik dan efektif
  2. Peserta menguasai teknik atau keterampilan dasar Public Speaking
  3. Peserta tampil percaya diri dan piawai dalam melakukan Public Speaking dan Presentasi.
  4. Peserta menguasa teknik berbicara di depan insan media, di radio dan televisi, sebagai bagian dari aktivitas public speaking.

PENDAFTARAN
Informasi selengkapnya tentang pelatihan ini, silakan hubungi:
Sinergy Consulting
Telp/HP. 0817 424 359
Fax. (022) 7911162
Eemail:  info@sinergy-consulting.com

Previous
« Prev Post
Author Image

Romeltea
Romeltea adalah onair dan online name Asep Syamsul M. Romli aka Kang Romel. Praktisi Media, Blogger, Trainer Komunikasi from Bandung, Indonesia. Follow me: facebook twitter instagram linkedin youtube

Recommended Posts

Related Posts

Show comments